Sunday, November 22, 2015

BALIK NAMA STNK (CIPUTAT)

Sedikit berbagi cerita pengalaman minggu lalu ketika mengurus ganti nama STNK Motor saya di Samsat Ciputat. Ternyata prosesnya cukup mudah, straight-forward, dan tidak ribet. Berikut saya jabarkan detail dari kegiatan saya selama di Samsat. Adapun syarat utama yang WAJIB dipenuhi ketika mengurus balik nama motor:
  1. STNK Asli dan Fotokopi
  2. BPKB Asli dan Fotokopi
  3. KTP Asli dan Fotokopi
  4. Kuitansi pembelian Motor dengan materai (kalau hilang, bisa dibuat sendiri dengan buku kuitansi biasa ditambah tanda tangan diatas materai)
** Tidak perlu repot-repot untuk fotokopi dirumah karena di SAMSAT sudah tersedia tempat fotokopi yang memudahkan segala kebutuhan kita.



DAY 1: FILE SUBMISSION AND PHYSICAL CHECK
07:30 : Tiba di Samsat Ciputat yang beralamatkan  Jl. R.E. Martadinata, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten 15411. Untuk hari pertama, ada beberapa hal yang harus dilakukan, dan semuanya berhubungan dengan pengisian formulir dan pengumpulan syarat-syarat balik nama STNK. Hal pertama yang harus dilakukan sebelum menuju loket adalah mempersiapkan syarat diatas dan pergi ke tukang fotokopi samping Samsat dan biaya yang dihabiskan sebesar Rp. 2000.,-.

Loket pertama yang saya kunjungi berada di lantai satu: LOKET 1.2. Disini saya hanya antri untuk diberikan formulir yang akan diisi sesuai dengan kepentingan (i.e., balik nama, perpanjangan, mutasi, etc). Kebetulan saya datang di hari Rabu, jadi tidak ada masalah dengan antrian dan langsung dapat formulir.
Penampakan Loket 1.2 dengan hari pelayanan Senin - Sabtu (08:00 - 15:00).
Setelah formulir dilengkapi, maka tempat selanjutnya adalah loket di belakang SAMSAT yaitu LOKET 1.3 untuk pelaksanaan cek fisik kendaraan bermotor. Disini petugas akan melakukan pencatatan terhadap nomor rangka (NOKA) dan nomor mesin (NOSIN) sekaligus verifikasi bahwa kendaraan kita aman dan legal. 


Tempat pemeriksaan NOKA dan NOSIN
Loket 1.3 untuk menunggu hasil pemeriksaan dari cek fisik.
Hal berikutnya yaitu tinggal menunggu didepan loket dan akan dipanggil setelah petugas selesai melakukan verifikasi. Prosesnya maksimal 30 menit apabila persyaratan lengkap. Ingat, sampai disini saya TIDAK DIPUNGUT BIAYA apapun dari petugas.

Selesai dari LOKET 1.4 saya langsung menuju lantai 2 sesuai instruksi petugas untuk mengumpulkan persyaratan di LOKET 2.2. Loket ini merupakan loket yang menangani pendaftaran perubahan / khusus, meliputi perubahan nama, STNK hilang, rubah alamat, rubah bentuk, dan ganti warna kendaraan. 
Penampakan LOKET 2.2 yang terletak di lantai 2.
Disini petugas akan meminta semua persyaratan beserta STNK asli. Setelah itu saya diberi semacam kupon bertuliskan keterangan dari SAMSAT bahwa STNK asli sedang dalam pengurusan, beserta tanggal kapan harus kembali lagi. Dalam hal ini saya diberi waktu 2 hari untuk kembali lagi mengurus pembayaran dan pengambilan STNK yang baru.

Selesai sampai disini untuk hari pertama. Saya menghabiskan waktu total selama 45 menit di SAMSAT. 

DAY 2: PAYMENT AND NEW REGISTRATION ID
Saya tiba pukul 10:00 di hari pengambilan sesuai dengan instruksi yang tertulis di kupon. Langsung menuju LOKET 2.2 dan menyerahkan kupon beserta BPKB asli. Setelah itu saya menunggu selama kurang lebih 20 menit dan dipanggil oleh petugas untuk melakukan proses pembayaran. 
LOKET II untuk pembayaran proses balik nama.


LOKET 2.5 disebelah kanan tempat pengambilan STNK yang baru.


Disini saya dipanggil oleh petugas untuk melakukan pembayaran. Jumlah yang harus dibayarkan adalah sama persis dengan yang tertera di STNK, yaitu sebesar Rp. 403.800.,-. Nah, karena yang saya urus adalah ganti nama, maka BPKB asli juga harus diganti keterangannya sesuai dengan pemilik, dan membutuhkan proses yang harus diurus di POLDA Jakarta. Petugas menawarkan beberapa opsi ke saya:
  1. Mengurus BPKB sendiri di POLDA Jakarta, atau
  2. Dibantu pengurusannya oleh petugas SAMSAT dengan biaya tambahan sebesar Rp. 200.000.,-
Saya memilih untuk dibantu petugas dikarenakan keterbatasan waktu. Saat itu juga saya serahkan sejumlah uang diatas dan petugas memberikan semacam kuitansi lengkap dengan nama dan nomor telpon. Menurutnya untuk pengurusan BPKB ini akan membutuhkan waktu sekitar 1 - 2 bulan dan akan di beritahu setelah selesai.

Setelah menunggu sekitar 25 menit akhirnya STNK baru saya diserahkan dan instruksi selanjutnya adalah membawa STNK baru dan menunjukkan lembar berwarna kuning ke LOKET 1.1 untuk pengambilan PLAT nomor yang baru. Cukup menunggu kurang lebih 15 menit dan kemudian saya dipanggil. Selesai sudah urusan hari ini. Total waktu yang saya habiskan dihari Jumat adalah 1 jam. Dan total biaya yang saya habiskan untuk mengurus balik nama sendiri (tanpa calo) adalah Rp. 605.000.,-



Loket penantian terakhir.

Sekian sharing pengalaman mengenai proses balik nama STNK (Motor) untuk wilayah Ciputat dan sekitarnya yang saya lakukan minggu lalu. Semoga membantu!


LOCATION: SAMSAT CIPUTAT

14 comments:

  1. Balik nama stnk juga ada pergantian untuk plat nomor kendaraan nya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya mas, balik nama stnk juga termasuk ganti plat kendaraannya.

      Delete
  2. Kalo pajak beda lagi ya biayanya ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, kalo hanya bayar pajak biayanya jauh lebih murah, estimasi harganya tertera di STNK

      Delete
  3. pengalaman saya tahun ini proses balik nama motor R2 dengan tarif baru. alurnya sama dengan diatas. tapi bedanya saya proses BPKB sendiri, dengan datang langsung ke POLDA Jakarta.
    di POLDA Jakarta saya ditanyakan hasil cek fisik dan kuitansi asli untuk pengurusan BPKB yang baru. ternyata hasil cek fisik & kuitansi asli saya ada di samsat ciputat. jadi saya harus balik lagi ke samsat ciputat.. :(

    ReplyDelete
  4. mau balik nama tapi pajak mati setahun, apakah harus bayar pajak nya terlebih dahulu atau bisa sekalian dalam proses balik nama? (jadi biaya pajak dimasukkan dalam bea balik nama)

    ReplyDelete
  5. mau balik nama motor tpi ktp pemilik sebelumnya gak ada,gmn solusinya ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah agak susah mas kalau itu, jalan paling aman ya lewat calo yang sudah kenal dengan orang dalam, hehe

      Delete
  6. kalo balik nama dari pamulang ke tangerang kota. motor cb150r habis brapa yaa.

    ReplyDelete
  7. Kalo balik nama dr upt 02 ( upt serpong ) ke upt 03 ( ciputat ) kena mutasi gak ya?

    ReplyDelete
  8. Kalo balik nama dr upt 02 ( upt serpong ) ke upt 03 ( ciputat ) kena mutasi gak ya?

    ReplyDelete
  9. Siang om mau nanya kalo motor dari serpong tanggerang kalo mau balik nama dan mutasi ke jakarta selatan kira kita sekitaran berapa yaa saya soalnya udah kepalang tanggung beli motor daerah serpong sana saya ngak tau ? Saya pikir tanggerangnya ciputat gimana solusinya om kira kira kalo balik nama dan mutasi kejaksel kira kira habis berapa
    Trimakasih

    ReplyDelete
  10. Mau nanya om...klw mau mutasi ke garut gmana y?saya hrs dtg ke samsat ciputat?kira2 habis brp biayanya..
    .terima kasih

    ReplyDelete
  11. Kalau balik nama dari samsat cinere ke samsat ciputat biaya nya kira2 brapa ya

    ReplyDelete